Arasatu Villas & Sanctuary Maratua, Review Lokasi Dan Harga

Arasatu Villas & Sanctuary – Staycation di sebuah resort maupun villa menjadi trend baru dikalangan para traveller. Bermalam dengan view alam pegunungan mungkin sudah terasa biasa dan banyak ditemukan di berbagai daerah. Jika kamu mau cari tempat menginap dengan suasana berbeda, villa di Maratua ini bisa jadi alternatifnya.

Maratua sendiri merupakan sebuah kecamatan di Kabupaten Berau, Kalimantan Timur. Daerah ini terkenal akan wisata baharinya yang menampilkan lanskap keindahan pantai pasir putih, biota laut hingga keindahan alam bawah laut. Tak heran jika sekarang menjamur resort dan villa disana.

Kabupaten Berau juga telah dikenal oleh para traveller baik dari dalam negeri maupun mancanegara. Ada sejumlah resort yang cukup popular dikalangan wisatawan seperti Maratua paradise Resort, Green Nirvana, Borneo Cottage, Virgin Cocoa Island hingga yang terbaru Arasatu Villas & Sanctuary.

Di sosial media khususnya instagram belakangan ini juga ramai video yang menampilkan keindahan arasatu villa maratua tersebut. Bagi kalian yang penasaran akan fasilitas apa saja didalamnya dan juga berapa rate atau harga menginap disana silahkan simak review berikut.

Keindahan Arasatu Villas & Sanctuary Maratua

Daya tarik utama di villa ini tentunya adalah keindahan laut kepulauan maratua. Kalian bisa menikmati air laut yang biru nan jernih. Keindahanya semakin nyata saat momen sunrise ataupun sunset tiba.

Dari segi desain atau arsitektur bangunan villanya juga menarik dan aesthetic. Berbentuk seperti trapesium dengan warna putih yang semakin menyatu dengan suasana disekitarnya. Di setiap villa tersebut memiliki balkon dengan ukuran yang cukup luas untuk bersantai dan menikmati keindahan laut.

Baca Juga  Wisata Puncak 30 Sidomulyo Samarinda - Info HTM, Lokasi Dan Rute
jernihnya air laut
jernihnya air laut pict by @arasatuvillas

Arasatu villas & sanctuary memiliki 2 tipe kamar ekslusif lengkap dengan beragam fasiltiasnya. Diantaranya ada AC, tempat tidur king size, sound bluetooth, electric kettle dan masih banyak lainya. Rasakan juga keseruan kamar mandi semi outdoor diatas laut.

tempat bersantai
tempat bersantai pict by @arasatuvillas

Ada banyak aktivitas yang bisa kamu lakukan selama di arasatu villa maratua ini. Mulai dari mencoba fasiltias diving atau menyelam dibawah laut yang mana bekerjasama dengan Cocoral Diving Center. Selain itu kamu juga bia menuju ke samamea resto & bar untuk menikmati beragam hidangan.

Harga Menginap Di Arasatu Villa Maratua

Seperti yang dijelaskan tadi, terdapat 2 tipe kamar yang disediakan yakni floating villa dan sea view villa. Keduanya tentu memiliki kelebihan masing masing. Berikut penjelasan dan ratenya:

Sea View Villa

Villa ini berada di tepi pantai yang dikelilingi oleh hutan. Rindangnya pepohonan dan view keindahan laut adalah dua hal yang bisa kamu dapatkan disini. Villa tersebut memiliki desain yang elegan dilengkapi dengan balkon pribadi, sofa besar, kamar mandi semi outdoor, dan juga atap skylight.

  • Harga Rp 3.630.000,-/malam
  • Harga Rp 4.235.000,-/malam (3 meals)

Floating Villa

Floating villa atau villa terapung berdiri diaatas lautan. Dengan lautan yang indah dan super jernih, menginap disini serasa sedang liburan di maldives. Dilengkapi dengan beragam fasilitas mewah yang bakal membuatmu betah berlama lama.

  • Harga Rp 4.840.000,-/malam
  • Harga Rp 5.445.000,-/malam (3 meals)
harga arasatu villa & sanctuary maratua
arasatu villa & sanctuary maratua pict by @arasatuvillas

Fasilitas Arasatu Villas & Sanctuary Berau

Dengan budget yang cukup menguras kantong, tentunya ada banyak fasiltias yang diberikan. Diantaranya adalah sbb

  • King size bed
  • sitting area
  • free wifi
  • panci elektrik
  • coffee and tea maker
  • Sound bar
  • AC
  • 24 jam room service
  • kamar mandi semi outdoor
  • Hammock by the sea
  • stairs to the ocean
  • outdoor rainshower
  • double bed loungers
  • Resto
  • Dan masih banyak lainya
Baca Juga  Lokasi Dan Biaya Masuk Wisata Pariangan Kandangan

Lokasi Arasatu Villa

Alamat lengkapnya terletak di jalan bolituatan, Tlk, Harapan, maratua, Berau, Kalimantan TImur. Adapun untuk menuju pulau maratua sendiri bisa transit di samarinda atau tarakan. Selanjutnya bisa menggunakan pesawat kecil untuk menuju pulau maratua. Alternatif lainya adalah via TAnjung Redeb kemudian naik speedboat selama kurang lebih 3 jam. Lebih detailnya bisa cek di maps.

Demikian tadilah review arasatu villa & sanctuary yang ada di Maratua. Villa ini cocok buat kalian yang mau bulan madu atau sekedar mencari penginapan unik dalam mengisi waktu liburan yang panjang.

Beri Tanggapan:

0/ 5. dari 0 pembaca

Jadilah Yang Pertama Memberikan Rating

Blogger, Writer dan Travel Enthusiast. Lulusan Sarjana Teknik namun lebih tertarik dengan dunia online. Makan dan jalan jalan adalah kegemaranya