Blessing Hills Family Resort Trawas: Harga Kamar & Tiket Masuk

Blessing Hills Trawas – Kawasan trawas bisa diibaratkan “puncaknya” surabaya seperti halnya Jakarta dengan puncak cisarua. Dataran tinggi yang berada di lereng gunung arjuno ini bisa ditempuh dari surabaya dengan waktu sektiar 1 jam. Trawas memiliki beberapa spot wisata dan juga resort ataupun villa untuk menghabiskan akhir pekan.

Mencari penginapan di trawas adalah pilihan yang tepat untuk menghabiskan long weekend. Bukan tanpa alasan, disana ada banyak wisata dan juga cafe cafe hits yang memiliki space outdoor. Salah satu rekomendasi penginapan yang bisa kamu booking adalah Blessing Hills Family Resort & Hotel. Seperti apa penampakanya? berikut ulasan selengkapnya:

Daya Tarik Blessing Hills Family Resort Trawas

Blessing hills merupakan family resort yang berada pada ketinggian 700 mdpl dan memiliki luas sekitar 80 ribu meter persegi. Salah satu resort terbaik di trawas ini dikelilngi oleh pegunungan seperti gunung arjuno, welirang dan penangguhan. View dari resort yang satu inipun tak perlu diragukan lagi.

kolam renang blessing hills trawas via IG @blessinghillsofficial
kolam renang blessing hills trawas via IG @blessinghillsofficial

Salah satu daya tarik disini adalah kolam renang yang berada di atas bukit atau yang biasa disebut skypool. Dari kolam renang blessing hills kita langsung disuguhkan pegunungan yang hijau dan menyegarkan mata. Tenang saja, jika tidak menginap disediakan tiket masuk khusus kolam renang saja kok. Selain itu disekitar resort juga terdapat beberapa destinasi wisata seperti air terjun dlundung dan peninggalan kerjaaan majapahit.

Baca Juga  The Soemo Hills Pacet - Review Harga Dan Lokasi
pict from @blessinghillsofficial
pict from @blessinghillsofficial

Selain kolam renang ada juga beberapa wahana lain yang menjadi daya tarik para wisatawan. Dari wisata berkuda, playground, camping ground, sunset view point, dan beberapa spot yang instagenic. Tak heran jika beberapa waktu belakangan, foto foto blessing hills kerap menghiasi time line instagram. Buat kamu yang tinggal di Mojokerto, Surabaya dan sekitarnya jangan lewatkan tempat hits yang satu ini.

Harga Kamar Blessing Hills Trawas

Blessing hills resort memiliki beberapa tipe kamar seperti superior, deluxe dan juga villa. Berikut pricelist selengkapnya:

Superior Room

  • Harga Rp 349.000,-/ malam
  • kapasitas 2 orang
  • 1 double bed
  • tanpa breakfast
  • AC
  • hot water
  • Coffee/ tea maker
  • Balkon

Triple Room Garden View

  • Harga Rp 449.000,-/malam
  • Kapasitas 3 orang
  • 3 single bed
  • shower
  • stop kontak
  • TV
  • cofee/ tea maker
  • handuk
  • ketel listrik

Super Deluxe

  • Harga Rp 1.890.000,-/malam
  • kapasitas 6 orang
  • 6 single bed
  • tanpa breakfast
  • kitchen
  • refrigerator
  • coffee/tea maker
  • hot water
  • balkon

Villa Golden Lotus

  • Harga Rp 2.999.000,-/ malam
  • kapasitas 16 orang
  • 6 double bed
  • 2 twin bed
  • balkon
  • kitchen
  • refrigerator
  • coffee/tea maker
  • hot water

Harga Tiket Masuk Kolam Renang Blessing Hills

Khusus bagi yang mau berenang saja bisa membeli tiket kolam renang seharga Rp 30 ribu/ orang. Tentu saja harga ini sangat worth it dan gak seberapa dibanding panorama yang disajikan. Gak percaya? langsung saja datang ke lokasinya

Lokasi Blessing Hills Trawas

Resort ini berada di Slepi ketapanrame, Kecamatan Trawas, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur. Kalau dari surabaya butuh sekitar 2 jam perjalanan.

Cara Reservasi

Untuk reservasi bisa dilakukan dengan berbagai cara. Mulai dari menggunakan aplikasi booking seperti traveloka, tiket.com dan juga booking.com. Atau bisa juga melalui DM IG @blessinghillsofficial dan Whatsapp 0812 7198 2277

Baca Juga  Wisata AONE Trawas, Ini Harga Tiket dan Daftar Menu

Demikian tadilah penjelasan lengkap mengenai blesisng hillls family resort & hotel di Trawas mojokerto. Bagi kalian yang berencana liburan ke trawas dalam waktu yang lama, penginapan yang satu ini adalah salah satu opsinya. Dengan harga yang cukup terjangkau, namun fasilitasnya oke banget!

Beri Tanggapan:

5/ 5. dari 1 pembaca

Jadilah Yang Pertama Memberikan Rating

Blogger, Writer dan Travel Enthusiast. Lulusan Sarjana Teknik namun lebih tertarik dengan dunia online. Makan dan jalan jalan adalah kegemaranya

Leave a Comment