JUNGWOK BLUE OCEAN, Ini Harga Tiket Masuk Terbaru 2024

Jungwok Blue Ocean merupakan wisata baru dengan konsep santorini di kawasan Pantai Jungwok, Gunung Kidul. Tempat ini dibalut dengan nuansa biru putih khas santorini. Memiliki beragam spot menarik untuk berfoto foto dan berbagai fasilitas modern.

Pesisir selatan Gunung Kidul memang dikenal dengan deretan pantai yang cantik. Dengan pasir putih yang membentang luas, disebut sebut pantai pantai di Gunung Kidul gak kalah dengan pantai di Bali. Bahkan kini mulai disentuh dengan berbagai modernitas.

Pantai jungwok salah satunya, pantai yang terletak disebelah timur pantai wediombo tersebut kini menjadi perbincangan hangat dikalangan traveller. Hal itu tak lepas dari hadirnya Jungwok Blue Ocean yang menawarkan vibes ala Santorini.

Apa Saja Yang Menarik Di Jungwok Blue Ocean Gunung Kidul?

Jungwok Blue Ocean sebenarnya sudah dibuka sejak oktober 2023 lalu. Namun hingga kini masih ramai di berbagai sosial media utamanya di instagram dan tiktok.

Lokasinya memang cukup jauh jika dari kota jogja karena berada di ujung timur Gunung Kidul hampir berbatasan dengan Jawa Tengah. Disisi lain juga bisa jadi alternatif wisata pantai yang instagramable bagi warga wonogiri dan sekitarnya. Lantas apa saja yang menjadi daya tariknya? berikut diantaranya

Vibes Ala Santorini

ala santorini
ala santorini

Santorini merupakan sebuah kawasan pantai di Yunani yang juga cukup terkenal dikalangan wisatawan. Santorini sangat khas dengan rumah rumah bergaya minimalis dengan warna putih bersih dan biru. Konsep semacam ini belakangan mulai banyak diterapkan di Indonesia.

Baca Juga  Legit Dapur Dan Kebun Resto Jogja: Menu, Lokasi & Jam Buka

Santorini juga menjadi konsep utama dari Jungwok Blue Ocean ini. Kamu bisa mendapati bangunan beratap setengah lingkaran dengan kombinasi warna putih dan biru, ciri khas santorini. Tentunya bisa jadi spot keren untuk befoto foto.

Menikmati Keindahan Pantai

menikmati keindahan pantai jungwok
menikmati keindahan pantai jungwok

Karena lokasinya berada di sebuah bukit di tepi pantai, kamu bisa secara leluasa menikmati pemandangan pantai jungwok. Gak cumaitu saja, namun bisa turun dan bermain main di bibir pantai yang berpasir putih.

Nama pantai jungwok sendiri konon berasal dari letusan gunung manjung ratusan juta tahun lalu. Sepertiga bagian gunung tersebut patah dan menjadi pulau kalong. Kata “jung” berasal dari Gunung Manjung sedangkan wok dari kata krowok (patah).

Beach Club Ala Bali

Jungwok blue ocean memiliki area untuk bersantai dan menikmati aneka menu makanan/minuman. Konsepnyapun modern seperti layaknya beach club di Bali.

Wahana Permainan

Destinasi ini juga cocok untuk wisata keluarga. PAsalnya disana terdapat area playground untuk anak anak. Kemudian ada juga wisata adventure dengan ATV. Tersedia pilihan 2 rute yang bisa kamu pilih yakni JBO-sedahan dan JBO-watulumbung.

Harga Tiket Masuk Jungwok Blue Ocean

Asiknya lagi HTM jungwok blue ocean ini cukup terjangkau lho. Para pengunjung hanya dikenakan tarif retribusi sebesar Rp 30 ribu untuk hari biasa. Berikut daftar harga selengkapnya:

Jenis TiketHarga
Tiket Masuk (weekday)Rp30.000
Tiket Masuk (weekend dan libur nasional)Rp35.000
Parkir motorRp3.000
Parkir MobilRp10.000
ATV (single)Rp300.000
ATV (double)Rp400.000

Harga Menu Jungwok Restoran

Bagi yang penasaran dengan harga menunya, berikut beberapa diantaranya:

  • zoupa soup 25k
  • calamari 30k
  • gorengan rejeki 25k
  • chicken wings 30k
  • french fries 30k
  • singkong goreng 25k
  • Nasi goreng signature 35k
  • nasi goreng seafood 40k
  • nasi goreng sapi 40k
  • nasi goreng nagih 35k
  • mie goreng 45k
  • fish and chip 45k
  • pasta meatballs 45k
  • pasta creamy chicken 35k
  • spaghetti bolognese 45k
  • orange juice 20k
  • lyche tea 25k
  • kopi frappe 25k
  • jungwok ocean 30k
  • kopi jahe serai 24k
  • dan masih banyak lainya
Baca Juga  Tumpeng Menoreh Kulon Progo Jogja, Harga Tiket & Menu 2023

Lokasi Dan Rute Ke Jungwok Blue Ocean

Alamat lengkapnya berada di Jl. Terminal Jungwok, Pendowo, Jepitu, Kec. Girisubo, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta. Ada beberapa rute dari Jogja yang bisa kamu pilih.

  • Via Panggang: Dari jogja kota kamu bisa melewati jalan imogiri barat > Siluk > jalan raya panggang wonosari – Saptosari – Jalan pantai selatan jawa – Tepus – Djepitoe. Tinggal belok kanan di pertigaan djepitoe dan ikuti jalan jepitu wediombo. Selanjutnya ikuti plang ke arah pantai jungwok.
  • Via Wonosari: Dari jogja bisa melewati jalan raya wonosari > bukit bintang > kota wonosari > jalan baron > jalan mulo – tepus > Djepitoe.

Untuk lebih mudahnya, silahkan gunakan panduan via googlemaps.

Fasilitas

  • area parkir
  • spot foto
  • restoran
  • mushola
  • toilet
  • ATV
  • play ground
  • Penginapan
  • dll

Nah itulah tadi panduan wisata ke Jungwok Blue Ocean di gunung kidul. Buat kalian yang punya agenda liburan ke Jogja atau Gunung Kidul ini bisa menjadi salah satu pilihanya. Selamat liburan!

Beri Tanggapan:

0/ 5. dari 0 pembaca

Jadilah Yang Pertama Memberikan Rating

Blogger, Writer dan Travel Enthusiast. Lulusan Sarjana Teknik namun lebih tertarik dengan dunia online. Makan dan jalan jalan adalah kegemaranya