Harga Tiket, Menu Dan Lokasi Mandapa Kirana Resort Sentul

Mandapa kirana resort cukup rekomended buat kamu warga ibukota yang ingin mencari ketenangan tanpa harus menempuh jarak yang jauh. Dengan jarak tempuh tak lebih dari 1 jam saja dari kota Jakarta, kamu sudah bisa liburan dengn sensasi seperti layaknya di Pulau Dewata. Dari hijaunya alam, gemercik air, suara suara burung hingga desain dari resortnya sendiri memang mirip dengan resort resort yang ada di Bali.

Buat kamu yang mau liburan ke Bali tapi tak memiliki banyak waktu, cukup meluncur saja ke Sentul. Belakangan ini kawasan sentul memang sedang ramai dengan kehadiran sejumlah destinasi yang menawarkan penginapan dan wisata kuliner. Belum lama dihebohkan dengan Pendopo Ciherang, kini sudah hadir lagi wisata baru di sentul yang bakal memanjakanmu.

Pada kesempatan kali ini, tim travelandword bakal mengupas tuntas mengenai Mandapa Kirana Resort yang tengah viral tersebut. Baik dari lokasi persisnya, harga tiket dan juga menu menu apa saja yang disajikan disana. Udah penasaran? berikut informasi selengkapnya

Wisata Mandapa Kirana Resort Sentul

Mengusung tema resort and resto, tempat ini cocok buat kamu yang ingin kulineran sekaligus bermalam disana. Sebuah resort yang tak jauh dari Jakarta, namun memiliki view yang tak kalah menariknya dengan pulau Bali. Dari lokasi resort, pengunjung disajikan dengan hijaunya Gunung Pancar dan curug bidadari.

Lokasi mandapa kirana resort memang tak jauh dari Curug Bidadari yang sudah dikenal luas. Bahkan dari sini kamu bisa jalan kaki sekalian olah raga menuju air terjun dengan waktu tempuh sekitar 20 menitan. Menyusuri area persawahan ditemani suara alam bisa menjadi self healing untuk menghilangkan stress dan juga beban akibat diterpa rutinitas yang membelenggu.

Mengenai fasiltias resort, memang di dominasi dengan konsep ala ala Bali. Mulai dari Candi Bentar dimana kamu bisa berfoto ditengah gapura dengan latar belakang gunung pancar. Sebuah view yang mirip dengan Pura Lempuyangan luhur di Karangasem Bali. Kamu juga bisa menikmati fasilitas kolam renang dengan latar belakang pegunungan hijau. Bahkan resort ini juga menyediakan fasilitas breakfast with a view, dimana kamu bisa sarapan ditengah kolam dengan makanan yang mengambang.

Baca Juga  Lokasi Dan Harga Menu Warung Plosok Caringin Bogor

Resort di Sentul yang satu ini bisa dibilang masih seumur jagung alias masih baru banget. Sebab baru melakukan soft opening pada 23 oktober 2020 lalu. Namun demikian rupanya langsung mendapat respon positif para traveler. Hal itu terbukti pada penginapanya yang sudah full booked hingga akhir 2020. Jadi kalau mau menginap disini tunggu tahun depan ya. Kalau mau sekedar liburan, gak harus menginap. Cukup membayar sejumlah tiket masuk kamu sudah bisa mengeksplore setiap sudutnya.

Harga Tiket Masuk Mandapa Kirana Resort

Nah bagi yang mau liburan tanpa menginap bisa membayar HTM sebesar Rp 50.000,-/ orang. Meski kelihatanya mahal namun tenang saja nantinya bisa ditukarkan dengan makanan atau minuman. Rasanya masih cukup worth it dengan view yang tersaji dari sini.

Ada juga program One Day Vacation buat yang mau liburan selama satu hari full tanpa menginap. Bagi yang mau mengambil paket ini siapkan saja budget Rp 750 ribu/ pax. Adapun rincianya adalah Infinity pool, tracking menuju air terjun, interaksi di sawah, enjoy lunch, snack + coffee/jus, dan enjoy dinner. Sedangkan jika ingin menggunakan infinty pool alias kolam renang saja harus membayar Rp 200 ribu/ orang

Harga Menu Mandapa Kirana Resort And Resto Sentul

Ini merupakan exclusive restaurant, jadi jangan kaget kalau melihat harganya. Menu yang disajikan tersedia dari masakan tradisional seperti nasi liwet hingga menu bergaya western. Adapun daftar harganya adalah sebagai berikut

Paket Menu (include dessert)

  • Nasi Campur Mandala 130K
  • Liwetan Desa 130k
  • Asam Pedas Popo 175k
  • Nasi Rempah Cumi Hitam 130K
  • Hitam Manis Sapi Lada Hidam 145k
  • Sop Buntut Mandapa 145k
  • Nasi goreng campur mandapa 110k
  • Bakmi goreng mandapa 110k
  • Kwetiaw Goreng mandapa 110k
  • Gado gado 80k
Baca Juga  Joglo Ageng Guci Tegal, Daftar Harga April 2024

Western Menu

  • Tenderlion Steak 250 gram 250k
  • Sirloin steak 250 gram 250k
  • Grilled chicken breast 160k
  • Grilled Salmon 250k
  • Spghetti Bolognese

Menu Snack

  • Pisang goreng 60k
  • Talas goreng 60k
  • Singkong goreng 60k
  • kentang goreng 60k
  • Roti tuna 60k
  • Rujak buah 60k

Menu Dessert

  • Ice cream 25k
  • Puding coklat 25k
  • Puding kelapa 25k

Menu Minuman

  • Lemon mojito
  • Es kelapa
  • Es jeruk Kelapa
  • Es Jeruk
  • Es teh
  • mineral water
  • Aneka jus
  • Aneka Coffee

Lokasi

Alamat lengkapnya berada di jalan raya bojong koneng, Kecamatan Babakan Madang, Bogor. Rutenya sama kalau kamu mau ke curug bidadari sentul. Cukup dekat dengan Edensor hills villa dan juga villa aman disini. Lebih jelasnya silahkan buka Google Maps

Jam Buka

Resort and restaurant ini buka setiap hari dengan rinciannya sebagai berikut

  • Weekday 10.00 – 19.00 WIB
  • Weekend 08.00 – 20.00 WIB

Foto Foto Kirana Resort Sentul

exclusive restaurant in sentul
exclusive restaurant in sentul
menu mandapa kirana resort sentul
menu mandapa kirana resort sentul
resort di sentul ala bali
resort di sentul ala bali
breakfast with view
breakfast with view
menikmati hijanya pegunungan
menikmati hijanya pegunungan
bersantai sejenak
bersantai sejenak
htm mandapa kirana resort
htm mandapa kirana resort

Itulah tadi ulasan lengkap mengenai mandapa kirana resort di Sentul Bogor. Gimana tertarik untuk berakhir pekan disini? Semoga info diatas bisa menjadi referensi dan membantumu terutama bagi yang mau cari resort di sentul.

Beri Tanggapan:

3.2/ 5. dari 5 pembaca

Jadilah Yang Pertama Memberikan Rating

Blogger, Writer dan Travel Enthusiast. Lulusan Sarjana Teknik namun lebih tertarik dengan dunia online. Makan dan jalan jalan adalah kegemaranya

2 thoughts on “Harga Tiket, Menu Dan Lokasi Mandapa Kirana Resort Sentul”

  1. Mau tanya
    1. Adakah ruang meeting untuk disewa 1 hr – kapasitas 10 – 15 org? Berikut coffe break 2x n lunch
    2. Kl ada, untuk hari rabu tgl. 2 Peb 22 jam 8.30 smp selesai?
    3. Harga perorang ya brp?

    Reply

Leave a Comment