Dusun The Villas Semarang, Review & Harga Terbaru

Dusun The Villas – Sebagai ibukota Jawa Tengah, Semarang memang menjadi salah satu destinasi favorit para pelancong. Jika semarang bawah memiliki sejumlah destinasi wisata sejarah, semarang bagian atas memiliki sejumlah tempat wisata alam dengan pemandangan aduhai. Ada banyak pilihan untuk healing dan menenangkan pikiran yang sudah suntuk diterpa rutinitas.

Memiliki topografi yang dikelilingi oleh pegunungan kawasan ungaran dan bawen memang menawarkan udara sejuk dan view yang memanjakan mata. Ditambah lagi, dalam beberapa tahun terakhir sejumlah destinasi wisata mulai bermunculan disana.

Satu diantaranya yang paling viral adalah dusun semilir ecopark. Berada di kecamatan Bawen, Kabupaten Semarang destinasi wisata yang satu ini sukses menyedot perhatian banyak traveller dari berbagai daerah. Apalagi kini para wisatawan bisa menginap di sebuah villa unik yang bernama dusun the villas.

Wisata Dusun Semilir Semarang

Dusun semilir dikenal memiliki sejumlah spot foto keren dan juga wahana permainan yang unik. Menjadi tempat yang sempurna untuk menghabiskan masa liburanmu. Bermain wahana, kulineran hingga staycation bisa kamu lakukan disana.

Atraksi wisata pertama yang bisa kamu temui disana adalah jembatan senggol. Sebuah jembatan yang menggantung di area taman. Temapatnya juga instagenic dengan dikelilingi atap yang terbuat dari susunan kayu.

wisata dusun semilir semarang
wisata dusun semilir semarang

Selanjutnya kamu bisa menuju Alun Eropa, sebuah area yang memiliki bangunan bangunan bernuansa Paris, Maroko serta Mykoons. Tentu saja ini jadi spot menarik untuk berfoto foto. Di depan bangunan bangunan tersebut tersedia juga kursi dan meja untuk bersantai. Kamu juga bisa mencoba naik kendaraan bernama trem. Sebuah transportasi yang banyak di gunakan di negara negara eropa.

Belum puas? bisa lanjut naik gondola mengikuti aliran air disana dan melihat lihat deretan bangunan khas eropa. Sensasi yang kamu rasakan bak sedang berada di Vanesia, Italia.

Baca Juga  Daftar Harga Menu Monti Dining Semarang

Wahana di dusun semilir semarang lainya yang juga viral adalah perosotan warna warni. Kamu bisa meluncur di atas sebuah papan dari ketinggian kurang lebih 30 meter. Perosotan tersebut sangat instagramable dengan hiasan warna warni seperti pelangi.

Kini bagi traveller yang datang dari luar kota, bisa menginap di dusun semilir ini. Sejak tahun 2020 lalu, dusun semilir memiliki fasilitas penginapan bernama dusun the villas. Seperti apa penampakaya? berikut review dan info harga selengkapnya

Review Dusun The Villas Semarang

Seolah tak mau ketinggalan dengan trend yang sedang berkembang, penginapan ini memiliki arsitektur modern dan dibalut dengan konsep ala ala villa di bali yang sudah connecting dengan pool.

penginapan di dusun semilir
penginapan di dusun semilir

Yap, kamu bisa menemukan sejumlah bangunan villa yang dibangun mengelilingi kolam. Dari villa tersebut kamu bisa langsung loncat dan berenang. Tak hanya itu saja, jika cuaca cerah puncak gunung ungaran di sebelah utara juga terlihat jelas. Semilir angin dengan udara sejuk dan pemandangan pedesaan membuat tempat ini sangat cocok untuk sejenak melarikan diri dari keramaian kota.

Dusun the villas juga didukung oleh sejumlah fasilitas yang bakal membuatmu betah berlama lama. Mulai dari spot selfie, AC, TV, tempat duduk unutk bersantai dan juga kamar mandi dalam.

harga dusun the villas semarang
harga dusun the villas semarang

Villa di dusun semilir ini sekarang sudah memiliki 68 unit villa yang terbagi menjadi beberapa tipe. Diantaranya tipe garden play side, pool play side, hide away space dan terakhir tipe garden cottage. Setiap tipe bisa menampung maksimal 4 orang, terkecuali untuk garden cottage yang hanya bisa untuk 2 orang saja.

Harga Penginapan Dusun The Villas

Setiap tipe kamar memiliki harga yang berbeda beda tergantung fasilitas dan juga lokasinya. Jika kalian ingin yang berbatasan langsung dengan kolam renang bisa memilih tipe pool play side. Sedangkan jika liburan bersama keluarga yang menginginkan ada ruang makan atau ruang tamu bisa memilih hide away space. Adapun harga dari setiap tipe adalah sebagai berikut

  • Garden Play Side Rp 950.000,-
  • Garden Cottage Rp 1,2 juta
  • Pool Play Side Rp 1,8 juta
  • Hide Away Space Rp 2.5 juta
Baca Juga  Lokasi Dan Harga Villa Casa Skyrose Batu Malang

Setiap villa suda memiliki fasilitas AC, TV, tempat duduk dan juga satu kamar mandi dalam. Adapun waktu check in/ check out adaah pukul 14:00/ 12:00 WIB.

Info Lokasi & Reservasi

Bagi kalian yang ingin mencoba sensasi menginap disini, kami sarankan untuk reservasi terlebih dahulu. Apalagi jika kalian datang dari luar kota. Adapun cara memesan penginapan dusun the villas bisa melalui WA 082219991737 atau melali telepon (024) 50272777.

Untuk alamat lengkapnya berada di dusun semilir eco park, jalan soekarno hatta nomor 49, Bawen, Semarang, Jawa Tengah. Bagi yang datang dari arah barat, bisa melalui jalan tol lalu keuar saja di exit tol bawen. Selengkapnya silahkan klik google maps.

Demikian tadilah informasi mengenai harga dusun the villas semarang. Sebuah tempat yang rekomended untuk staycation. Selain menginap, tentunya para pelancong bisa sekalian menikmati beragam wahana dan fasilitas wisata dusun semilir.

 

Beri Tanggapan:

3.5/ 5. dari 2 pembaca

Jadilah Yang Pertama Memberikan Rating

Blogger, Writer dan Travel Enthusiast. Lulusan Sarjana Teknik namun lebih tertarik dengan dunia online. Makan dan jalan jalan adalah kegemaranya