Mountain Cottage at Burgundy Bandung, Ini Harga Penginapanya

Mountain cottage at burgundy merupakan tempat penginapan baru di daerah Lembang,Bandung. Menyajikan pengalaman bermalam di atas pegunungan dengan suasana layaknya diatas awan.

Bandung memang surganya para wisatawan. Hampir disetiap sudutnya kita bisa menemukan tempat untuk menghilangkan penat. Baik itu berupa tempat wisata, kuliner hingga tempat tempat untuk staycation dengan suasana alam yang indah.

Sebagai daerah pegunungan dengan suasana alam yang indah, ada banyak pilihan glamping di Lembang jika kamu ingin staycation. Satu yang terbaru adalah Mountain Cottage at Burgundy. Disini kamu bisa menikmati keindahan alam Bandung dari dalam kamar.

Daya Tarik Mountain Cottage Bandung

Jika kalian ingin mencari penginapan di Bandung untuk 4-6 orang, mountain cottage bisa jadi satu opsinya. Lokasinyapun cukup strategis karena dekat dengan sejumlah tempat wisata di Lembang. Apa saja daya tarik lainya? berikut beberapa diantaranya:

Pemandangan Alam Pegunungan

pemandangan alam yang syahdu
pemandangan alam yang syahdu

Daya tarik utama dari penginapan yang satu ni adalah pemandanganya yang begitu indah. Penginapan tersebut menghadap ke lembah dan pegunungan. Sejauh mata memandang kamu akan disajikan dengan deretan pegunungan hijau.

Saat pagi harinya, kamu bisa menikmati matahari terbit dari balik pegunungan. Kabut tipis yang datang menghampiri, seolah memberikan sensasi layaknya diatas awan.

Fasilitas Lengkap

via ig mountaincottagebdg
via ig mountaincottagebdg

Cottage ini memiliki fasilitas yang lengkap. Diantaranya ada jazuzzi outdoor yang menghadap ke pegunungan. Kemudian didalam kamar dilengkapi dengan sofa bed, wifi,kulkas, smart tv, dispenser, mini kitchen, kamar mandi dan juga water heater.

Baca Juga  Alas Bambu Resto Lembang, Harga Menu & Lokasi

Cottagenya sendiri terdiri dari 2 lantai. Di lantai atas terdapat 2 queen bed serta dilengkapi dengan bathub dengan view ke pegunungan. Kamu juga bisa request BBQ untuk malam harinya.

Dekat Dengan Tempat wisata

Berada di jalan maribaya, cottage ini cukup dekatdengan sejumlah tempat wisata. Diantaranya ada curug maribaya, kebun begonia lembang, noah’s park dan sejumlah tempat wisata lainya.

Harga Menginap Di Mountain Cottage Bandung

Dengan fasilitas yang super lengkap, harganya dipatok mulai dari Rp 1,7 juta sampai Rp 2 juta / malam tergantung tipe kamar yang kamu pilih. Untuk informasi selengkapnya kamu bisa follow akun instagramnya di @mountaincottagebdg.

Lokasi Mountain Cottage

Adapun alamat lengkapnya berada di jalan maribaya nomor 163,Langensari,Lembang, Kabupatne Bandung Barat,Jawa Barat. Lokasinya berada di kawasan Burgundy Dine & wine. Kamu bisa gunakan bantuan googlemaps untuk menuju lokasi.

Demikian tadilah ulasan lengkap mengenai mountain cottage bandung. Buat kalian yang sedang cari penginapan dengan pemandangan alam yang indah, ini adalah salah satu pilihan terbaik di Lembang.

Beri Tanggapan:

0/ 5. dari 0 pembaca

Jadilah Yang Pertama Memberikan Rating

Blogger, Writer dan Travel Enthusiast. Lulusan Sarjana Teknik namun lebih tertarik dengan dunia online. Makan dan jalan jalan adalah kegemaranya