7 Villa Di Gunung Pancar Sentul Yang Rekomended

Villa Di Gunung Pancar Sentul – Gak jauh beda sama Malang, Topografi Bogor berupa dataran tinggi dan diapit oleh beberapa gunung. Hal ini lantas membuat kota hujan tersebut dianugrahi sejumlah spot wisata alam. Lokasinya yang cukup dekat dengan ibukota Jakarta, membuat bogor selalu dibanjiri pengunjung setiap musim liburan. Berbicara soal wisata di Bogor, jangan cuma terpaku sama kawasan puncak saja. Sebab masih ada tempat lain yang harus kamu explore seperti di kawasan gunung salak endah atau di Gunung Pancar.

Gunung Pancar Sentul Bogor menawarkan banyak keseruan. Mulai dari suasana hutan pinus yang teduh, spot spot foto ala anak kekinian, sampai villa dan resort. Tempat tempat seperti ini tentu bisa jadi “terapi” untuk menghilangkan penat. Udaranya yang bersih dan jauh dari polusi kendaraan bisa membersihkan paru parumu. Oleh karena itu, dewasa ini villa di gunung pancar menjadi alternatif baru para traveller yang ingin mencari penginapan di Bogor. Ditambah lagi dengan lokasinya yang dekat dengan kawasan Sentul. Tahu sendiri kawasan ini memiliki sejumlah wisata keren seperti Sentul paradise ataupun Jungleland.

Villa Di Gunung Pancar Sentul Bogor

Giritirta Resort & Spa

giritirta resort
giritirta resort

Penginapan di gunung pancar ini menawarkan 3 jenis villa yakni tipe suite, family dan single. Harga sewa vila giritirta resort cukup terjangkau yakni mulai Rp 700 ribu untuk tipe single, Rp 1,2 juta tipe family serta Rp 1,7 juta untuk tipe suite. Daya tarik dari giritirta resort ini selain viewnya yang menawan adalah beragam fasilitas yang disediakan. Mulai dari spa, kolam air panas alami hingga private pool. Lokasi giritirta resort tepatnya berada di jalan mahkota raja nomor 76, desa karang tengah, babakan madang, Bogor.

Baca Juga  Lokasi & Harga Menu Bumi Aki Signature Sentul Bogor 2024

Hot Spring Stone Villa

Hot Spring Stone Villa
Hot Spring Stone Villa

Alternatif villa di gunung pancar lainya adalah hot spring stone villa. Penginapan yang satu ini juga menawarkan kolam air panas lho. Ada juga kolam renang biasa dengan ukuran 4×7 meter. Sedangkan untuk fasilitas villa meliputi 2 kamar tidur dengan 2 queen bed, AC, TV kabel, Dvd player, 2 kamar mandi, dan dapur lengkap dengan peralatan masaknya. Untuk menuju ke lokasi villa, dari exit tol sentul selatan, belok kiri atau arah jungleland. Dari pos masuk jungleland ambil ke kanan. Lurus hingga menemukan persimpangan, belok ke kanan. Selanjutnya akan menjumpai pertigaan lagi, pilih jalan yang menurun atau arah kawah merah. Sekitar setengah km lagi sudah sampai di lokasi hot spring stone villa.

KM Zero Resort

Villa Di Gunung Pancar Sentul KM Zero Resort
Villa Di Gunung Pancar Sentul KM Zero Resort

Selanjutnya ada km zero resort yang berada di kawasan sentul paradise. Lokasinya cukup strategis karena hanya 25 menit dari exit tol sentul selatan dan 5 menit dari curug bidadari. KM Zero resort menawarkan penginapan berkonsep back to nature dan memiliki best view gunung pancar. Ada beberapa jenis penginapan seperti small villa, tenda dome, bamboo house, dan barak. Menariknya disana tersedia aneka permainan outdoor diantarnaya warbow, rafting, paintball, panahan, dll.

Ole suites Hotel

ole suite hotel
ole suite hotel

Ole suites hotel terletak sekitar 5 km dari gunung pancar tepatnya di jalan babakan madang nomor 99, Sentul Selatan. Lokasinya cukup dekat dengan pasar Ah Poong sentu. Rate ole suites hotel mulai dari Rp 400 ribuan untuk tipe standart room sedangkan tipe superior sekitar Rp 600 ribu. malamnya. Hotel ini juga memiliki fasilitas kolam renang dan restoran.

Baca Juga  Daya Tarik Dan Harga Bobocabin Gunung Mas Bogor

Omah Kebon

Villa Di Gunung Pancar Sentul omah kebon
Villa Di Gunung Pancar Sentul omah kebon

Berada di kawasan sentul city, omah kebon bisa jadi alternatif bagi yang mau mencari penginapan dekat gunung pancar. Selain menawarkan villa yang terdiri dari beberapa tipe, omah kebon juga memiliki paket outbound, meeting, gathering, team building dan LDKS sekolah. Bagi yang mau mengadakan wedding party, disana juga bisa digunakan. Lokasinya memang cukup tersembunyi yakni dekat jungle land. Info selengkapnya kamu bisa menghubungi 085780331638.

Villa Dokter

Villa dokter berada di tengah hutan pinus gunung pancar. Pemandangan yang asri dan bebas polusi bisa kamu temuakn disana. Harga sewa villa gunung pancar yang satu ini mulai Rp 500 ribu / malam (low season). Villanya sendiri jenis modern villa dan memiliki 4 kamar tidur. Selengkapnya silahkan hubungi 089605044212.

Glamping Gunung Pancar

glamping gunung pancar
glamping gunung pancar

Selain villa di gunung pancar diatas, kamu juga bisa mencoba sensasi camping mewah. Dewasa ini glamping alias glamorous camping cukup banyak peminatnya. Di gunung pancar kamu juga bisa lho menginap di tenda yang didalamnya terdapat kasur besar, kipas angin, colokan listrik dll. Cukup siapkan saja budget sekitar Rp 1,6 juta (kapasitas 4 orang).

Beri Tanggapan:

2/ 5. dari 2 pembaca

Jadilah Yang Pertama Memberikan Rating

Blogger, Writer dan Travel Enthusiast. Lulusan Sarjana Teknik namun lebih tertarik dengan dunia online. Makan dan jalan jalan adalah kegemaranya

Leave a Comment