Angkringan Tepi Sawah Setu Bekasi – Di masa pandemi ini cafe ataupun tempat nongkrong di area outdoor menjamur dimana mana. Nongkrong di area terbuka sambil menyantap aneka menu menjadi pilihan banyak orang untuk berakhir pekan beberapa waktu belakangan. Cafe outdoor dirasa lebih aman karena memiliki sirkulasi udara bagus dan umumnya menyediakan area yang luas.
Selain di area pegunungan atau perbukitan, tempat nongkrong dipinggir sawah juga mulai marak. Bahkan bekasi yang selama ini dikenal akan panasnya, ternyata memiliki tempat asik untuk nongkrong dengan view persawahan hijau. Tempat yang memiliki nama Angkringan tepi sawah tersebut tak butuh lama untuk viral sesaat setelah dibuka.
Berada di jalan bale kambang, Setu, Bekasi tentu sangat mudah diakses bagi para pengunjung dari jabodetabek. Kalau kamu sudah bosa dengan cafe cafe mewah ditengah kota, cobalah nikmati suasana pedesaan di angkringan bekasi yang satu ini.
Review Angkringan Tepi Sawah Setu Bekasi
Angkringan tepi sawah bekasi terbilang masih seumur jagung. Pasalnya baru beroperasi sejak akhir Januari 2022 lalu. Kendati demikian foto fotonya acap kali viral di instagram. Memang vibes dan pemandangan disekitarnya cukup menggoda sehingga mengundang pengunjung untuk berfoto foto.
Sesuai namanya, angkringan ini persisi berada di pinggir sawah. Jadi kamu bisa nongkrong sambil menikmati hamparan sawah didepan mata. Desain dari cafenyapun cukup aesthetic dengan karpet hijau layaknya hamparan rerumputan. Pengunjung bisa lesehan yang mana sudah disediakan sejumlah lazy bag. Sentuhan bali juga terasa dengan adanya tedung atau payung khas bali.
Jika di area outdoor lebih kental nuansa bali, lain halnya di area semi indoor. Disini juga tersedia seating area didalam rumah joglo yang mana suasananya lebih ke jogja. Didepan joglo tersebut juga ada sejumlah kursi dan meja di area terbuka. areanya memang lumayan luas dengan berbagai pilihan tempat duduk.
Daftar Harga Menu Angkringan Tepi Sawah Bekasi
Selain menyuguhkan menu ala angkringan, tersedia juga makanan makanan lainya yang cukup banyak varianya. Baik menu snack/camilan maupun makanan berat. Langsung saja berikut daftar menu selengkapnya
Menu Minuman
- Boba Dark Choco Cheese 30k
- Kopi Panas 10k
- Teh Tawar 7k
- Wedang Rempah 8k
- Markisa Yakult 20k
- Mint Squash 17k
- Blue Ocean Squash 17k
- Boba Taro 25k
- Boba Avocado 25k
- Boba Coklat 25k
- Boba Bron 25k
- Mango Yakult
- Blueberry Yakult
- Strawberry Yakult 20k
- Aneka Fruit Tea 30k
- Lyche Tea 15k
- Lemon Tea 15k
- Ice Taro Latte 20k
- Ice Avocado Latte 20k
- Ice Chocolate Latte 20k
Menu Makanan
- Combro 15k
- Cireng Mercon 15k
- Cireng Ayam Pedas 20k
- Cireng Rujak 10k
- Sphageti / Mac & Cheese 30k
- Lasagna 35k
- Kentang Goreng 25k
- Pisang Bakar Cokelat Keju 25k
- Chicken Wings 35k
- Ice Cream Goreng 30k
- Ice Cream Scope 25k
- Buah Potong Sambal Kecombang 35k
- Roti Bakar Cokelat Keju 25k
- Dimsum Kukus 35k
- Pangsit Goreng 35k
- Chicken Wings 35k
- Mie Godok Dewan 30k
- Mie Tomyam 40k
- Mie Rebus Telur Bakso 20k
- Mie Goreng Telur Bakso 20k
- Nasi Sop Daging 40k
- Nasi Sei Sapi Sambal Matah 40k
- Nasi Bebek Bali Sambal Matah 55k
- Nasi Daun Jeruk Ayam Geprek 35k
- Nasi Bunga Telang Ayam Serundeng 35k
- Nasi Uduk Ayam Serundeng 35k
- Nasi Campur Bali 35k
Menu Angkringan
- Kulit Ayam 3k
- Usus Ayam 3k
- Ati / Ampela 3k
- Jantung Ayam 3k
- Nasi Kucing 3k
- Palak Ayam 5k
- Sayap Ayam 5k
- Ceker Ayam 5k
- Nasi Bakar 7k
- Lontong Isi 15k
- Gorengan 15k
Lokasi Angkringan Tepi Sawah Bekasi
Lokasinya berada di jalan bale kambang, kampung awirarangan, Kecamatan Setu, Kabupaten bekasi. Jika dari pusat kota kurang lebih jaraknya 18 km yang bisa ditempuh dalam waktu 40 menitan saja. Lokasinya juga sudah tersedia di google maps jadi gak bakalan kesasar kalau kesana.
Jam Buka
Perlu diketahui, angkringan ini buka setiap hari dari pagi hingga malam. Adapun jam operasionalnya adalah dari pukul 06.00 – 20.00 WIB.
Demikian tadilah informasi mengenai angkringan tepi sawah yang ada di kawasan Setu, Bekasi. Memang namanya angkringan, tapi jangan dibayangkan seperti angkringan di Jogja ya. Tempat ini layaknya cafe cafe outdoor pada umumnya dengan beragam pilihan menu.