Update! Harga Kebunsu Bogor, Villa Untuk Rombongan

Kebunsu Bogor – Banyak cara yang bisa dilakukan untuk mengusir kepenatan. Salah satunya adalah dengan menyewa villa di kawasan pegunungan yang berhawa sejuk. Hal ini juga kerap dilakukan oleh beberapa perusahaan dalam menjsejahterakan para karyawanya. Acara gathering perusahaan umumnya memang diikuti oleh puluhan orang.

Bagi warga Bogor ada beberapa pilihan villa yang memiliki daya tampung lebih dari 50 orang. Salah satunya adalah villa kebunsu yang berada di kaki gunung salak. Berada di kecamatan tamansari, villa untuk rombongan ini tentunya menawarakan suasana alam pegunungan dan udara sejuk.

So, buat kalian yang mau family gathering, corporate meeting, reuniuon, outbound atau bahkan wedding, bisa menyewa villa yang satu ini. Berikut beberapa informasi yang perlu kamu tahu:

Daya Tarik Villa Kebunsu Bogor

Kawasan gunung salak endah sudah dikenal memiliki pemandangan memukau dan berhawa sejuk. Tempat ini memang sering jadi alternatif ketika puncak sudah terlalu ramai. Lokasi kebunsu bogor berada tak jauh dari curug nangka. Menempati lahan seluas 6 ha, kebunsu adalah salah satu akomodasi yang cocok untuk kegiatan kegiatan seperti meeting tahunan, family gathering, makrab, maupun acara acara keluarga yang melibatkan banyak orang.

pict via kebunsubogor
pict via kebunsubogor

Ada beberapa villa kebunsu yang bisa kamu sewa. Villa pertama memiliki 13 kamar tidur serta berkapasitas 50 orang. Ada juga villa dengan 7 kamar tidur  berkapasitas 30 orang. Villa ini mengusung konsep yang ramah lingkungan serta dipadukan dengan tradisi budaya indonesia.

Baca Juga  Lokasi Dan Harga Menu Jambul Coffee By Jambuluwuk Bogor

Tersedia juga fasilitas dapur yang luas, tempat makan di bagian outdoor, fasilitas Barbeque. Kemudian yang paling menarik adalah fasilitas kolam renang dengan air yang super jernih. tersedia kolam untuk anak dan juga dewasa.

foto kamar kebunsu bogor villa via IG @kebunsubogor
foto kamar kebunsu bogor villa via IG @kebunsubogor

Selain villa, ada beberapa daya tarik lainya seperti jembatan kaca yang bisa memberikan sensasi melayang di udara, peternakan untuk edukasi si kecil, serta kebun yang luas dengan bunga dan tanaman buah.

Dari sini kita bisa melihat gagahnya gunung salak. Para tamu juga bakal dimanjakan dengan sejumlah fasilitas umum seperti jogging track, lapangan sepakbola, meja billard, lapangan ping pong, ruang karaoke, aula serbaguna, home theater, lapangan olahraga, lapangan tenis meja, meja biliard.h ingga area parkir yang mampu menampung sekitar 25 mobil pribadi.

Harga Menginap Di Kebunsu Bogor

Perlu diketahui, harga disini adalah per orang, bukan per villa. Adapun harga per orang untuk paket terendah adalah Rp 375.000,-. Fasilitas yang didapatkan antara lain:

  • Villa 1 malam
  • makan 3x
  • coffee break 2x
  • Minimal 15 orang
  • anak dibawah 5 tahun tidak dihitung

Cukup terjangkau bukan? Jadi memang villa ini adalah villa di bogor yang cocok untuk rombongan. So buat yang mau ngadain acara acara dengan peserta cukup banyak villa kebunsu sangat kami rekomendasikan.

Lokasi Villa Kebunsu Bogor

Buat yang masih bingung mencari lokasinya, langsung saja meluncur ke desa Sukajadi, Kecamatan Tamansari, Bogor, Jawa Barat. Lokasinya berada di kaki gunung salak, cukup dekat dengan curug nangka maupun Herman Lantang Camp. Kalau dari kota bogor, silahkan melewati jalan raya ciapus. Lutus saja sampai mentok pertigaan (kalau kanan ke high land park resort) ambil ke kiri. Dari sini tinggal lurus saja hingga sampai di lokasi villa kebunsu.

Baca Juga  17 Tempat Bukber Di Bogor 2023 Murah & Enak

Cara Reservasi

Nah jika kamu tertarik bisa reservasi terlebih dahulu atau tanya tanya lebih lanjut yakni melalui nomor 081384304636.

Jika dibandingkan dengan penginapan lainya, harga kebunsu bogor bisa dikatakan sangat terjangkau.Sebuah villa di Bogor yang bisa menyesuaikan dengan jumlah rombongan. Cocok untuk acara keluarga besar, komunitas maupun acara kantor.

Beri Tanggapan:

5/ 5. dari 1 pembaca

Jadilah Yang Pertama Memberikan Rating

Blogger, Writer dan Travel Enthusiast. Lulusan Sarjana Teknik namun lebih tertarik dengan dunia online. Makan dan jalan jalan adalah kegemaranya

Leave a Comment