Svarga Lake View Banjar Baru, Ini Harga Menu & Lokasinya

Svarga Lake View – Banjar baru merupakan ibukota dari Kalimantan Selatan. Oleh karenanya ada begitu banyak pilihan tempat wisata maupun tempat nongkrong yang bisa ditemukan disana. Bahkan tempat tempat tersebut juda didesain kekinian dan instagramable, gak kalah dengan tempat tempat di jawa maupun Bali.

Berwisata di Banjar baru bisa jadi pilihan menarik khususnya bagi warga kalimantan selatan.Kamu bisa eksplore baik wisata alam maupun wisata buatan yang ada. Diantaranya ada borneo wonderland, alaska park dan lain sebagainya.

Kali ini kami punya satu rekomendasi tempat wisata terbaru di Banjar Baru bernama Svarga Lake View. Sesuai namanya, tempat ini berada di tepi danau, jadi kalian bisa nongkrong dan menikmati pemandangan danau yang menyegarkan mata.

Daya Tarik Svarga Lake View Banjar Baru

Svarga lake view sejatinya adalah sebuah cafe atau tempat nongkrong yang mana baru saja opening pada 19 januari 2024 lalu. Desain cafenya aesthetic dan kekinian, cocok untukhunting foto.

cafe svarga lake view

Selain bangunan cafe yang modern, daya tarik lainya adalah pemandangan danau yang tepat berada disamping cafe. Meski tidak terlalu luas, namun cukup eye pleasing. Membuat pengunjung betah berlama lama disini, khususnya saat sore menjelang malam.

Waktu yang disarankan adalah sekitar pukul 5 sore, karena bisa dapet view sunset dari arah danau. Namun jika terlalu siang, cukup terik khususnya jika kalian memilih di area outdoor.

tempat nongkrong di banjar baru
tempat nongkrong di banjar baru

Cafenya sendiri lumayan luas, baik di area indoor, outdoor hingga ada juga ruang VIP. Bangunan utamanya berupa glasshouse sehingga memberikan view yang luas dan tak terbatas. Ada juga area outdoor di tepi danau dengan rumput sintetis, dan spot spot lain yang bisa kalian jelajahi disana.

Baca Juga  Emastri Park Batuah, Ini Harga Tiket dan Lokasinya

Harga Menu Svarga Lake View

Mengenai menunya, pilihanya beragam dari makanan ringan, makanan berat, mocktail, coffee dan lain sebagainya. Berikut daftar menu selengkapnya:

Snack

  • Svarga Sampler 38k
  • Svarga Burger 35k
  • French Fries 28k
  • Singkong Goreng 22k
  • Corn Ribs 25k

Makanan

  • Chicken Karaage 40k
  • Chicken Salted Egg 40k
  • Beef Teriyaki 40k
  • Carbonara 40k

Minuman

  • Fairy Buttefly Pea 27k
  • Blue Butterfly Pea 27k
  • Rose Frizzy 27k
  • Blue Lagoon 26k
  • Lemon Frizzy 26k
  • Lechy Yakult 26k
  • Lechy Tea 20k
  • Lemon Tea 16k
  • Lemongrass Tea 17k
  • Vanilla Latte 35k
  • Choco Vanilla 35k
  • Avocado Affogato 32k
  • Biscoff Latte 35k
  • Mocachino Oro 32k
  • Popcorn Caramel Latte 32k
  • Hazelnut 30k
  • Choco Minty 30k

Fasilitas

  • area parkir
  • mushola
  • toilet
  • ruang vip
  • indoor and outdoor space
  • spot foto
  • wifi
  • dll

Jam Buka

Cafe ini buka setiap hari dari pukul 16.00 – 24.00 WITA

Lokasi Svarga Lake View

Alamat lengkapnya berada di Jl. Sidodadi 2, Guntungmanggis, Kec. Landasan Ulin, Kota Banjar Baru, Kalimantan Selatan 70652.

Nah demikian tadilah penjelasan lengkap mengenai svarga lake view di Banjar Baru. Gimana tertarik untuk ajak bestie atau pacar kamu kesini?

Beri Tanggapan:

3/ 5. dari 2 pembaca

Jadilah Yang Pertama Memberikan Rating

Blogger, Writer dan Travel Enthusiast. Lulusan Sarjana Teknik namun lebih tertarik dengan dunia online. Makan dan jalan jalan adalah kegemaranya