Carita Alam Pangalengan merupakan wisata baru di pangalengan kabupaten Bandung. Menawarkan kolam air hangat dari sumber alami. Selain itu dilengkapi juga dengan sederet fasilitas yang bakal memanjakan para pengunjung.
Tempat wisata di Pangalengan belakangan ini memang sedang naik daun. Berada sekitar 40 km sebelah selatan kota Bandung, kecamatan tersebut memiliki lanskap alam pegunungan yang menyejukan. Dengan ketinggian diatas 1500 mdpl, wilayahnya dipenuhi oleh kebun teh. Sejumlah tempat wisatapun bermunculan dan kerap viral di sosial media khususnya instagram.
Menjelang tahun 2023, ada wisata baru di Pangalengan yang bisa melengkapi liburanmu. Tempat tersebut bernama Carita Alam Hot Spring & Resort. Lokasinya juga cukup dekat dengan wisata lain seperti wayang windu panenjoan maupun wisata kebun teh.
Ada Apa Saja Di Carita Alam Pangalengan?
Sebenarnya ini bukanlah wisata baru melainkan rebranding dari pemandian air panas kertamanah. Wisata yang dibuka sejak 2017 tersebut tutup sejak masa pandemi. Akhirnya tanggal 24 Desember 2022 lalu, dibuka kembali dengan nama Carita Alam Hot Spring & Resort. Lantas apa saja yang baru di tempat wisata tersebut? mari kita bahas satu persatu
Kolam Renang Air Panas Alami
Daya tarik utamanya sebenarnya masih sama yakni kolam yang memiliki air panas dari sumber alami. Air tersebut bersumber dari Gunung Wayang. Kini mereka memiliki 14 kolam renang untuk menyambut para pengunjung. Tersedia juga kolam untuk anak anak yang dilengkapi dengan perosotan dan ember tumpah.
Berendam air hangat ataupun berenang dengan suasana alam pegunungan dimana disekitarnya tumbuh pepohonan rindang serta udara segar adalah hal seru yang bisa kamu dapatkan saat berkunjung kesini.
Villa Carita Alam
Bagi yang datang dari luar kota, sudah tersedia villa dengan fasilitas lengkap. Diantaranya memiliki 3 kamar tidur, king size bed, 2 kamar mandi dengan air panas, TV kabel, free wifi, dapur, kulkas dan masih banyak lainya.
Untuk menginap disini, kamu perlu menyediakan budget Rp 3 juta/ malam untuk weekday dan Rp 3,5 juta/malam untuk weekends. Jika kamu memesan villa tersebut juga sudah include tiket masuk, pemandian air panas serta kolam terapi. Tersedia juga pilihan penginapan dan juga camping ground. Untuk info lengkapnya kamu bisa hubungi IG @caritaalam.official.
Cafe & Resto
Usai bersenang senang di kolam renang, kalian bisa lanjut nongkrong dan menikmati berbagai menu di cafe & restonya.
Harga Tiket Masuk Carita Alam Pangalengan
HTM carita alam hot spring dibandrol mulai Rp 15 ribu – Rp 30 ribu. Ada perbedaan untuk pengunjung dewasa dan anak anak. Selain itu tiketnya juga berbeda untuk hari biasa dan hari libur atau akhir pekan. Berikut pricelistnya
JENIS TIKET MASUK | weekday | weekend |
---|---|---|
Tiket Dewasa | Rp30.000 | Rp35.000 |
Tiket Anak Anak | Rp20.000 | Rp20.000 |
Gazebo regular (2 jam) | Rp20.000 | Rp20.000 |
Gazebo Premium (2 jam) | Rp30.000 | Rp30.000 |
Bima Kecil (2 jam) | Rp200.000 | Rp200.000 |
Bima Besar (2 jam) | Rp300.000 | Rp300.000 |
Jam Buka
Saat ini destinasi wisata tersebut buka 24 jam. Dengan demikian kamu bisa berendam malam hari atau bahkan saat subuh. Cukup menarik, mengingat belum banyak wisata pemandian air panas yang buka 24 jam. Jadi kamu bisa sekaligus menikmati sunrise dari pangalengan yang indah.
Fasilitas
- kolam air panas
- penginapan
- resort
- camp ground
- food court
- cafe & resto
- area parkir
- toilet
- kolam terapi
- dll
Lokasi Carita Alam Pangalengan
Alamat lengkapnya berada di Kertamanah, Margamukti, Kec. Pangalengan, Kabupaten Bandung, Jawa Barat. Untuk menuju kesana kalian bisa melewati pasar pangelangan menuju kebun teh kertamanah kemudian melewati rumah syuting pengabdi setan. Lebih mudahnya bisa cek di google maps.
baca juga: Nuansa Riung Gunung Pengalengan
Buat kalian yang mau cari referensi tempat wisata di Pangalengan Bandung, Carita Alam Hot Spring & Resort rasanya tak boleh dilewatkan. Berendam di air panas dengan suasana alam pegunungan tentunya bakal menyempurnakan liburanmu.